Popular Posts

ATLET MARINIR JUARA BIZNET BALI INTERNASIONAL TRIATHLON 2011


ekspresi kemenangan atlet Zeni Triathlon Team saat menerima piala lomba

Atlet Team Triathlon Korps Marinir berhasil meraih prestasi meyakinkan dalam ajang Bali Internasional Trtiathlon 2011 yang diselenggarakan di Teluk Jimbaran, Bali, Minggu (26/6)

Bali Internasional Triathlon 2011 yang diselenggarakan oleh Bali Discovery Tour bekerjasama dengan Generic Evebts dari Amerika tersebut merupakan event perlombaan internasional yang disponsori oleh Biznet Networks dengan diikuti 600 orang peserta dari sedikitnya 15 negara. Lomba yang dibuka oleh Wakil Bupati Badung I Ketut Sudikerta merupakan salah satu langkah dalam mempromosikan pariwisata Bali di dunia internasional juga untuk menggairahkan olah raga Triathlon di tanah air.

Dalam lomba kali ini, peserta terbagi dalam tiga kategori yakni : Olympic Disntance Race, peserta akan berenang sejauh 1,5 kilo meter, bersepeda menempuh jarak sejauh 40 kilo meter dan berlari menempuh jarak 10 kilo meter, Sprint Distance Race, para atlet berenang sejauh 500 meter, bersepeda menempuh jarak 20 kilo meter dan lari 5 kilo meter dan 5KM Fun Run, peserta dengan berlari sejauh 5 kilo meter yang merupakan lomba untuk menyemarakkan Triathlon.

Para atlet Marinir yang mewakili Pasmar-1 tersebut berhasil meraih juara 1 kategori Sprint Distance Race. (swim 500 m, bike 20 km, run 5 km). Atlit yang turun dalam kategori beregu terdiri dari Sertu Marinir Mardiono, Pratu Marinir Dedy Pristioko dan Pratu Marinir Felani Rudi Hartono.

Kehebatan atlet Zeni Triathlon Team bersaing dengan atlet nasional dan mancanegara tersebut tidak hanya ditorehkan oleh Sertu Marinir Mardiono dan kawan-kawan, namun juga rekannya Sertu Marinir M. Ani Heru Wijanarko dan 2 orang rekannya juga berhasil naik podium juara dengan meraih juara 2 beregu kategori Olympic Distance Race. Demikian pula di kategori The Best Indonesian Time, Praka Marinir David Santosa naik menuju ke podium juara setelah berhasil finish di urutan kedua.

Prestasi yang diraih Zeni Triathlon Team kali ini merupakan hasil dari latihan dan pembinaan yang selama ini dilaksanakan. Meski baru pertama kali mengikuti ajang internasional, namun atlit Zeni Triathlon Team mengaku tidak merasa minder melawan atlet dunia dan nasional. "Kami bersyukur bisa meraih juara, apalagi bisa mengalahkan atlet-atlet dunia, disamping itu kami ingin mengetahui kekuatan orang asing dan ingin menjajaki bagaimana kemampuan mereka," kata Letda Marinir Heru Sabto Utomo selaku Dantim Zeni Triathlon.

“Kami berangkat atas nama Marinir dan kami berlomba dengan Spirit of The Winner-nya Marinir. Dan kami juara, terima kasih atas doa dan dukungan baik langsung maupun tidak langsung dari seluruh saudara dan sahabatku prajurit Marinir " katanya dengan bangga.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...