Popular Posts

TIGA DESTROYER JEPANG SANDAR DI TANJUNG PRIOK

TIGA DESTROYER JEPANG SANDAR DI TANJUNG PRIOK


Tiga Kapal Perang Destroyer Angkatan Laut Jepang/Japan Maritime Self Defence Force (JMSDF) JS Hatakaze (DDG 171), JS Haruyuki (DD 128) dan JS Asayuki (DD132) merapat di Dermaga Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (13/2/2013), disambut dengan upacara militer oleh Prajurit Lantamal III yang dipimpin Asisten Operasi (Asops) Danlantamal III Kolonel Laut (P) Edi Sucipto.

Ketiga Kapal perang tersebut akan berada di Jakarta selama 3 hari, kegiatan yang akan dilaksanakan antara lain, melakukan kunjungan kehormatan ke Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangkoarmabar), Danlantamal III, Kalakhar Bakorkamla dan Walikota Jakarta Utara, serta akan melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata.

Selain itu personel kapal perang yang dikomandani oleh Commander Toshibumi Kuriyama (JS Hatakaze - DDG 171), Commander Hiroaki Omori (JS Haruyuki - DD 128) dan Commander Takahiro Nishiyama (JS Asayuki –DD 132) akan mengadakan juga pertandingan olahraga persahabatan dengan prajurit Lantamal III yaitu sepak bola dan bola voli yang akan digelar di lapangan olahraga Lantamal III, Jakarta Utara. Pada kegiatan muhibah ini juga AL Jepang/Japan Maritime Self Defence Force (JMSDF) menyelenggarakan kegiatan open ships memberikan kesempatan kepada masyara
kat Jepang yang tinggal di Indonesia untuk berkunjung ke kapal perang.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...