Popular Posts

75 Prajurit TNI AL Jalani Tes Saringan Masuk Pendidikan Intelijen Maritim

75 Prajurit TNI AL Jalani Tes Saringan Masuk Pendidikan Intelijen Maritim

KOBANGDIKAL (14/2),- Sebanyak 75 prajurit TNI AL mulai jalani tes saringan masuk Pendidikan Intelijen Maritim (Dikintelmar) Angkatan ke-35 gelombang I tahun 2013, di Mako Kobangdikal, Kamis (14/2).

Dari 75 personel tersebut, 25 orang diantaranya adalah Perwira pangkat Letda hingga Kapten untuk memperebutkan 15 kursi di pendidikan Perwira Intelijen maritim (Dikpaintelmar), sementara itu 50 orang lainnya Bintara berangkat Sertu hingga Serma untuk memperebutkan 30 kursi di Pendidikan Bintara Intelijen Maritim (Dikbaintelmar).

Kedua pendidikan tersebut akan berlangsung selama 5,5 bulan di Sekolah Perwira dan Bintara Intelijen yang berada di bawah Pusat Pendidikan Intelijen (Pusdikintel), Komando Pendidikan Operasi Laut (Kodikopsla), Kobangdikal yang berlokasi di Ujung, Surabaya.

Menurut Ketua Panitia Penerimaan yang juga Direktur Personalia (Dirpers) Kobangdikal Kolonel Laut (P) Samsul Rizal, dari total 75 orang Casis akan memperebutkan 45 kursi yang tersedia untuk program pendidikan Dikpaintel dan Dikbaintel yang pesertanya dari berbagai Korps dan kejuruan yang ada di TNI AL.

Pada tahap akhir rangkain tes, para Casis akan menghadapi sidang Panitia Penentuan Akhir (Pantukhir) tanggal 22 Februari mendatang yang digelar di gedung Moeljadi dan Martadinata, sedangkan pembukaan pendidikan dilaksanakan tanggal 25 Februari 2012.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...